Yurike Kusumatara. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Teman Malam

Writen by Yurike Kusuma

dalam malam aku tak berteman...
dalam malam aku tak bersahabat...
dalam malam tak seorang pun datang...
dalam malam aku menikmati kesunyian...
dalam malam aku selalu merasa tenang...
terseyum, tertawa, dan menangis dalam diam...
tak kuasa rasanya menatap rembulan yang kian bahagia dalam radunya,
mereka tak pernah ingin mendengar setitik abu yang tercurah dari dapur nista penuh dosa,
mereka hanya ingin mencaci, memaki, mencari bau busuk yang tercium bahkan hanya samar
kenapa?
kenapa yang baik selalu menjadi tumbal bagi kehidupan mereka?
bolehkah hidup seorang gadis penuh dosa bahagia dalam satu malam saja?
bisakah mereka mengacuhkan aku ini?
bisakah mereka tak peduli padaku ini?
terkadang aku ingin menyerah dengan semua ini
aku lelah menjadi maian busuk dalam kotak kardus berbau coro!
aku lelah....
sungguh kalian tidak bisa merasakan kelelahan ini...
kamu membawa diri ini terbawa ke galaksi dan jatuh terhempas ke dasar bumi.
jatuh dan jatuh lagi...
kenapa?
kenapa hanya malam yang dapat mengerti
aku lelah sendiri hidup dalam danau merah dosaku sendiri
aku lelah sendiri menjadi bahan caci karena dosaku sendiri
aku lelah sendiri menjadi boneka yang bisa kau mainkan kapan saja
aku lelah sendiri menatap langit yang kian jauh dan membenciku

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar